Kodim 1425/Jeneponto Sambut Komandan Baru dengan Nuansa Kekeluargaan dan Budaya
Krimsus86.com – Jeneponto, 30 Juni 2025 – Kodim 1425/Jeneponto menggelar acara serah terima jabatan Komandan Kodim dari Letkol Inf Muhammad Amin, S.IP., kepada Letkol Inf Abdul Muthalib Tallasa. Acara ini berlangsung di halaman Makodim 1425/Jeneponto dengan penuh nuansa kekeluargaan dan budaya.
Acara penyambutan diawali dengan jajar kehormatan oleh regu jaga, dilanjutkan dengan prosesi penuh makna berupa pengalungan sarung Lipa’ Sa’be oleh Letkol Inf Muhammad Amin kepada Letkol Inf Abdul Muthalib Tallasa sebagai lambang penerimaan dan kehormatan. Selain itu, Ny. Yuli Muhammad Amin menyerahkan buket bunga kepada Ny. Devy Muthalib Tallasa, menandai sambutan hangat kepada Ketua Persit yang baru.
Tarian tradisional daerah turut mengiringi kedatangan pasangan Komandan Kodim yang baru, menambah kekhidmatan dalam balutan budaya lokal. Acara ini menjadi simbol kelanjutan pengabdian dan regenerasi dalam tubuh TNI AD.
Letkol Inf Muhammad Amin, S.IP., dalam keterangannya menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas kebersamaan serta dedikasi seluruh jajaran Kodim 1425/Jeneponto selama masa kepemimpinannya. Ia juga menambahkan bahwa setiap akhir adalah awal yang baru, dan semangat estafet kepemimpinan harus dimaknai sebagai bentuk keberlanjutan pengabdian.
Sementara itu, Letkol Inf Abdul Muthalib Tallasa menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat keluarga besar Kodim 1425/Jeneponto. Ia juga menyatakan kesiapannya untuk mengemban amanah sebagai Komandan Kodim yang baru dan meneruskan jejak pengabdian yang telah ditorehkan.
Pewarta (Andi.L)